AKTIVITAS Desy Ratnasari di dunia hiburan sudah berlangsung sejak tahun 1988.
Baca juga: Mungkinkah, Debut Sukses Stinky
Baca juga: Negeri di Awan, Kenangan Katon & Andre Tentang Dieng
Baca juga: Emen, Puncak Sukses Yosie Lucky
Awalnya dunia peran yang ditekuninya, setelah namanya melambung lewat sinetron Jendela Rumah Kita (1989).
Pada tahun 1991, Desy Ratnasari mulai terjun ke dunia tarik suara.
Bukan lagu pop yang direkamnya, tetapi justru lagu dangdut.
Sayangnya album tersebut tidak beredar di pasaran.
Desy Ratnasari kembali menekuni dunia tarik suara di tahun 1993.
Namun nama Desy Ratnasari di dunia musik pop Indonesia mulai sukses tahun 1996 lewat lagu "Tenda Biru" berikut menjadi judul albumnya.
Lagu "Tenda Biru" ditulis oleh Wahyu WHL, liriknya mengisahkan kekecewaan seorang wanita ketika pasangannya telah menikah dengan yang lain.
Saking terkenalnya lagu "Tenda Biru", sampai diparodikan liriknya oleh grup komedi Padhayangan 6 di tahun 1996 pula.
Versi parodi dari Padhayangan 6 ini juga tak kalah populer dengan versi Desy Ratnasari.
Foto: istimewa
0 Komentar